INDOSPORT.COM - AC Milan dan Juventus tengah mempertimbangkan untuk barter pemain antara Alessio Romagnoli dengan Federico Bernardeschi, siapa yang diuntungkan?
Menurut laporan dari Football Italia, dalam sepekan terakhir, tengah ramai rumor kalau AC Milan dan Juventus sedang memikirkan rencana barter pemain. Tentu rencana atau ide barter pemain itu melalui pertimbangan matang kedua tim.
Seperti yang kita tahu kalau posisi Bernardeschi dan Romagnoli seperti mulai kehilangan tempat di tim inti. Bernardeschi mulai kehilangan tempat utama seiring penampilan luar biasa dari Federico Chiesa.
Sementara itu, walau Romagnoli adalah kapten, tapi tampak ada pertanda kalau AC Milan ingin bek inti untuk seterusnya adalah duet Simon Kjaer dengan Fikayo Tomori. Padahal, Bernardeschi dan Romagnoli bukanlah pemain sembarangan.
Keduanya sesungguhnya memiliki reputasi baik, tapi redupnya peforma akhir-akhir ini membuat mereka tersingkir. AC Milan dan Juventus pun jadi kepikiran untuk menukar kedua pemain tersebut jelang bursa transfer nanti.
Tentu menarik melihat apakah proses barter Bernardeschi ke AC Milan dan Romagnoli ke Juventus bakal terealisasi atau tidak. Satu pertanyaan yang pasti jika seandainya barter Romagnoli-Bernardeschi jadi, AC Milan atau Juventus lebih untung?