INDOSPORT.COM – Gemilang di West Ham, Jesse Lingard jadi rebutan lima klub termasuk Real Madrid dan Inter Milan. Mana opsi terbaik bagi bintang Manchester United itu?
Tersingkir di Manchester United pada paruh pertama musim ini, Jesse Lingard bangkit dengan gemilang di paruh kedua. Dipinjamkan ke West Ham sejak Januari, pemain asal Inggris itu kembali ke performa terbaik.
Bersama The Hammers, Lingard sukses mencetak 8 gol dan menyumbang 4 assist dari 9 pertandingan di Liga Inggris. Terbaru, ia mencetak 2 gol saat West Ham mengalahkan Leicester 3-2 akhir pekan lalu.
Penampilan apiknya pun mendongkrak West Ham ke peringkat 4 klasemen Liga Inggris dan berpeluang tampil di Liga Champions musim depan.
Sementara itu, bagi Lingard sendiri, aksi gemilangnya membuatnya kembali masuk ke timnas Inggris setelah Gareth Southgate terpikat dengan performanya. Lingard pun kini berpeluang besar masuk skuat tim Tiga Singa untuk Piala Eropa musim panas nanti.
Di sisi lain, aksi gemilang Lingard membuat masa depannya penuh tanda tanya. Pasalnya, ia kini menjadi rebutan sejumlah klub, termasuk 2 raksasa Eropa yakni Real Madrid dan Paris Saint-Germain.
Manchester United sendiri diklaim siap memanfaatkan ketertarikan klub-klub tersebut untuk menjual Lingard di bursa transfer musmi panas dan telah memasang banderol 30 juta poundsterling.
Lantas, siapa saja 5 klub peminat Jesse Lingard dan mana yang jadi opsi terbaik baginya? Berikut ulasannya:
West Ham
Penampilan apiknya di paruh kedua musim ini membuat West Ham ingin mempermanenkan Jesse Lingard dari Manchester United di bursa transfer musim panas. Permanen di The Hammers pun akan memberikan jaminan menit bermain rutin baginya dan ia pun tidak perlu beradaptasi lagi.
Namun, kepindahan ini sejatinya akan cukup sulit terwujud. Pasalnya, untuk melepas Lingard ke West Ham, Manchester United meminta Declan Rice sebagai gantinya. Sementara itu, The Hammers sendiri lebih ingin membeli Lingard secara tunai tanpa melibatkan Rice.
Arsenal
Klub Liga Inggris lain yang juga meminati jasa Lingard adalah Arsenal. Kebutuhan akan gelandang kreatif baru pun membuka peluang bagi Lingard untuk tampil rutin bersama tim Meriam London. Faktor bahwa ia tak perlu meninggalkan Liga Inggris juga akan memudahkannya beradaptasi.
Meski demikian, kepindahan ke Arsenal bisa memperkecil peluang Lingard tampil di kompetisi Eropa musim depan, dibandingan para klub peminat lainnya. Pasalnya, kesempatan The Gunners tampil di Eropa cukup minim karena mereka kini terjerembap di peringkat 9 Liga Inggris.