Liga Indonesia

Pemain-pemain yang Namanya Meroket di Piala Menpora 2021

Senin, 26 April 2021 18:51 WIB
Editor: Juni Adi
© PSSI/Grafis:Yanto/Indosport.com
Logo Piala Menpora 2021. Copyright: © PSSI/Grafis:Yanto/Indosport.com
Logo Piala Menpora 2021.

INDOSPORT.COM - Turnamen pramusim Piala Menpora 2021 baru saja usai digelar, dengan memunculkan nama Persija Jakarta sebagai juaranya. 

Tim berjuluk Macan Kemayoran itu menang dalam dua leg partai final melawan Persib Bandung. Di leg pertama, Persija menang 2-0 dan di leg kedua mereka menang 2-1.

Keberhasilan penyelenggaraan Piala Menpora 2021 di tengah pandemi covid-19 ini, mendapat apresiasi dari pemerintah Indonesia karena penerapan protokol kesehatan yang disiplin.

"Alhamdulillah penerapan protokol kesehatan sungguh-sungguh dan serius disiplin, maka apa yang dikhawatirkan sebelumnya, alhamdulillah tidak terjadi. Sekali lagi apresiasi dan terima kasih," ujar Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali.

"Protokol kesehatan sampai hari ini masih tetap dijalankan dengan disiplin," tambahnya.

"Beliau (Jokowi) sangat apresiasi dan terima kasih kepada PSSI, kepada penyelenggara dan juga pada para penggemar sepakbola seluruh Tanah Air," tutur Menpora.

Selain itu, suksesnya gelaran Piala Menpora juga bisa jadi rujukan bagi pemerintah untuk mengizinkan kompetisi Liga 1 segera dimulai.

Kehadiran Piala Menpora juga membangkitkan gairah sepak bola Indonesia, yang sempat vakum hingga lebih daru satu tahun akibat pandemi. Pemain-pemain pun gembira bisa kembali merumput, dan mengembalikan performa terbaiknya.

Bahkan Piala Menpora ini mampu memberikan dampak positif bagi Timnas Indonesia agar pelatih Shin Tae-yong dapat mencari pemain-pemain terbaik untuk dipanggil ke Skuad Garuda.

Pemain-pemain yang dulunya tidak memiliki nama besar, unjuk gigi di turnamen ini dan seakan menegaskan kesiapan mereka tampil di Timnas Indonesia. Lantas, siapa saja pemain-pemain yang namanya meroket di Piala Menpora 2021?