INDOSPORT.COM - CEO Barito Putra, Hasnuryadi Sulaiman belum lama ini membocorkan ada wacana pengurangan pemain asing di Liga 1 2021. Pria yang juga anggota Exco PSSI itu mengatakan, setiap klub maksimal memakai tiga pemain asing (dua pemain non Asia dan satu Asia).
Menanggapi hal itu, manajemen Bhayangkara Solo FC secara tegas menolak. Hal itu disebabkan tim sudah melakukan persiapan sejak jauh hari, termasuk mengontrak pemain asing.
COO Bhayangkara, Sumardji menegaskan wacana tersebut sudah terlambat dan akan merugikan banyak klub peserta Liga 1. Jika PSSI dan PT LIB ingin melakukan perubahan, maka baru bisa diterapkan musim 2022.
"Wacana ini sudah terlambat kalau mau diterapkan tahun 2021. Kami sudah terlanjur mengontrak pemain asing dengan komposisi 3+1 atau tiga pemain non Asia dan satu pemain Asia," jelas Sumardji.
"Kalau (diterapkan) tahun 2022 bagus. Dan kami mendukung sepenuhnya kalau di terapkan di tahun 2022," lanjutnya.