Liga Inggris

Hasil Liga Inggris Liverpool vs Southampton: The Reds Mendekat ke Empat Besar

Minggu, 9 Mei 2021 04:11 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor:
 Copyright:
Hasil Pertandingan Liga Inggris Liverpool Vs Southampton

Babak Kedua

Pertandingan baru berjalan empat menit, Liverpool kembali mengancam lewat Jota, tetapi tembakannya masih mampu diselamatkan dengan baik Forster. Kedudukan 1-0 masih bertahan.

Enam menit berselang, Philips mendapatkan kesempatan emas, tetapi sundulan yang dilepaskannya masih meleset tipis dari samping tiang kanan Southampton.

Menit ke-68, Southampton baru mendapatkan peluang bagus. Tetapi akselerasi dari Michael Obafemi yang masuk ke dalam kotak penalti Liverpool berhasil dihentikan kiper Liverpool.

Southampton memiliki kesempatan emas untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-71 lewat usaha Ibrahima Diallo. Namun tembakan yang dilepaskannya masih berhasil diselamatkan penjaga gawang The Reds. Liverpool masih unggul 1-0.

Sembilan menit jelang waktu normal, Sadio Mane kembali berhasil mencetak gol. Sayang, gol itu tidak disahkan setelah sang pemain terjebak offside lebih dulu. Masih 1-0 Liverpool memimpin atas Southampton.

Hingga pertandingan memasuki waktu normal, tidak ada peluang bagus yang berhasil diciptakan oleh kedua tim. Namun tepat di menit ke-90, Thiago Alcantara lewat aksi heroiknya berhasil menambah keunggulan untuk Liverpool menjadi 2-0 atas Southampton. Wasit memberikan tambahan waktu 4 menit.

Tidak ada lagi tambahan gol yang tercipta hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. Liverpool mengunci kemenangan 2-0 atas Southampto pada pekan ke-35 Liga Inggris 2020/21, sekaligus membuat The Reds naik ke peringkat 6 dengan 57 poin.

Susunan Pemain

Liverpool (4-3-3)

Alisson; Alexander, Philips, Williams, Robertson; Alcantara, Fabinho, Wijnaldum; Salah, Jota, Mane.

Southampton (4-4-2)

Forsters; Walker-Peters, Bednarek, Vestergaard, Stephens; Tella, Armstrong, Ward-Prowse, Walcott; Adams, Redmond.