In-depth

Conor McGregor Semakin Kaya, Tinggal Nunggu Waktu Beli Man United

Minggu, 16 Mei 2021 20:05 WIB
Editor: Juni Adi
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Beberapa waktu lalu dunia sepak bola Eropa dikejutkan dengan munculnya kompetisi baru bernama Liga Super Eropa, yang diprakarsasi oleh tim-tim besar dari liga-liga top Benua Biru.

Tercatat ada 12 tim yang menjadi pendirinya mereka adalah Real Madrid, Barcelona, Atletico Madrid, Manchester United, Liverpool, Arsenal.

Chelsea, Tottenham Hotspur, Manchester City, Juventus, AC Milan dan Inter Milan. Namun tak lama kemudian UEFA selaku federasi sepak bola Eropa langsung bereaksi.

Menurutnya kehadiran Liga Super Eropa adalah ilegal. Tim-tim yang tergabung terancam sanksi. Hal tersebut membuat para fans meradang, dan langsung melakukan protes untuk keluar dari keikutsertaan Liga Super Eropa.

Salah satu yang mendapat pertentangan adalah Manchester United. Para fans melakukan demo besar-besar di depan Stadion Old Trafford, termasuk jelang laga melawan Liverpool yang akhirnya ditunda beberapa waktu lalu.

Kebanyakan dari mereka menuntut pemilik klub saat ini keluarga Glazer dan jajaran direksi untuk mundur, karena mereka merasa dengan adanya keputusan ikut Liga Super Eropa hanya mementingkan keuntungan semata.

Seperti diketahui, kehadiran Liga Super Eropa yang didanai dari perusahaan Amerika Serikat diklaim menjadi sebuah solusi terhadap keberlangsungan suatu klub, karena mereka saat ini tengah menghadapi krisis finansial akibat dihantam pandemi Covid-19.

Namun hal tersebut tampaknya tidak disukai oleh suporter termasuk pendukung setia Manchester United. Kegaduhan ini lantas ditanggapi oleh salah satu atlet ternama dari UFC, Conor McGregor.