Liga Indonesia

Mulai Aktivitas, Madura United Gelar Latihan Tertutup dan Terpusat

Rabu, 19 Mei 2021 09:30 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Isman Fadil
© Madurasport.com
 Chief Financial Officer Madura United, Ziaul Haq. Copyright: © Madurasport.com
Chief Financial Officer Madura United, Ziaul Haq.
Utamakan Kesehatan

Aspek kesehatan, jelas menjadi prioritas Madura United kepada seluruh personelnya. Maka dari itu, semua pemain diharuskan sudah berkumpul di Pamekasan sejak Rabu (19/05/21) hari ini.

Hal ini berkaitan dengan komitmen klub untuk menerapkan protokol kesehatan. Yaitu dengan menggelar tes kesehatan untuk memaksimalkan persiapan tim jelang Liga 1 bergulir nanti.

"Tetap akan dites untuk memastikan semuanya bebas dari Covid-19. Walau pun sudah menjalani vaksinasi di Bandung dua tahap," tandas Ziaul Haq Abdurrahim.

Sebelumnya, skuat Madura United memang menjalani vaksinasi di Bandung setelah menjalani rangkaian jadwal laga Grup C Piala Menpora di Bandung.