Liga Indonesia

Berpaling, Eks Pemain Trial Man United Pilih ke Malaysia Ketimbang Arema FC

Sabtu, 22 Mei 2021 15:55 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
 Copyright:
Perubahan Mendadak

Sebelumnya, Arema FC sudah sangat yakin dengan rencana transfernya itu. Arthur Cunha disiapkan sebagai salah satu amunisi asing bersama Jacsson Antonio Wichnovski, kiper Brasil yang disinyalir kuat segera merapat.

Hal ini juga mendapat konfirmasi dari sang pemain. Sehingga, keputusan Arthur Cunha untuk melanjutkan karier di Liga Malaysia diyakini sebagai perubahan pikiran yang mendadak.

"Beberapa pekan lalu, hal-hal terlihat seperti mereka akan mengambil jalan lain. Kami mungkin tidak mengerti, tapi semuanya terjadi karena suatu alasan," tandas dia.

Arthur Cunha bukanlah nama asing bagi publik sepak bola Malang Raya, khususnya Aremania. Pemain yang sempat trial di Manchester United pada 2007 itu menjadi bagian dari Arema FC periode 2017-2019.