INDOSPORT.COM - PSSI mengikuti kongres FIFA ke-71. Dalam kongres yang berlangsung secara virtual ini, mereka turut memberikan hak suara dalam proses voting mengenai Piala Dunia.
Kongres ini sendiri dipimpin oleh Presiden FIFA, Gianni Infantino. Kongres ini diikuti 209 anggota FIFA termasuk Indonesia. Dari PSSI diwakili oleh Ketua Umum Mochamad Iriawan didampingi Plt Sekjen Yunus Nusi dan Wasekjen Maaike Ira Puspita.
Dalam kesempatan ini, Mochamad Iriawan mengatakan bahwa FIFA terus mengapresiasi dan dukungan kepada Indonesia. Terlebih Indonesia sedang bersiap menggulirkan kembali kompetisi.
"FIFA terus memberikan apresiasi dan dukungan kepada setiap anggotanya agar terus menjalankan program pengembangan dan kemajuan sepak bola. Saat ini, PSSI berharap kompetisi Liga 1 dan 2 dapat bergulir lagi pada bulan Juli 2021 mendatang," kata Iriawan.
"Kongres FIFA tadi berjalan lancar dan PSSI memberikan sejumlah suara pada proses voting yang dilakukan oleh FIFA," tambah Iriawan.