INDOSPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, akan melakukan tes setiap pekan untuk mengetahui perkembangan kondisi terutama fisik anak asuhnya, untuk persiapan menghadapi kompetisi Liga 1 2021.
Menurut pelatih asal Belanda ini, tes tersebut akan dimulai pada akhir pekan ini, setelah skuat Maung Bandung menjalanan program latihan selama sepekan. Sebagai informasi, tim kebanggaan Bobotoh mengelar latihan perdana pada Senin (24/05/21) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung.
Sebelumnya, aktivitas latihan tim Persib sempat diliburkan sejak 27 April lalu, setelah tim kebanggaan Bobotoh mengarungi turnamen pramusim Piala Menpora 2021. Meski, mendapat jatah libur, pemain tetap diberikan tugas menjalankan program latihan mandiri untuk menjaga kebugaran.
"Kami akan melakukan tes pekan ini, untuk mengetahui dimana level kondisi pemain dan tes tersebut akan terus diulangi setiap pekannya," kata mantan pelatih PSM Makassar ini.
Robert Alberts menuturkan, dengan menggelar tes setiap pekan, maka perkembangan pemain dari waktu ke waktu bisa terpantau. Sehingga, saat kompetisi Liga 1 2021 bergulir diharapkan kondisi skuat Maung Bandung sudah berada dalam top performa.
"Jadi kami bisa tahu bagaimana kemajuannya dan apa yang harus dilakukan oleh pemain," jelas pelatih berusia 66 tahun ini.