Liga Indonesia

Resmi, Persik Kediri Rekrut Rekan SMA Egy Maulana Vikri

Jumat, 28 Mei 2021 22:42 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Isman Fadil
© Media Officer
Selebrasi pemain Persik Kediri usai mencetak gol. Copyright: © Media Officer
Selebrasi pemain Persik Kediri usai mencetak gol.
Perkaya Pilihan

Pada satu sisi, bergabungnya Muhammad Ridwan jelas sesuai dengan kebutuhan tim Macan Putih. Keberadaanya jelas memperkaya pilihan pemain di lini serang bagi Joko Susilo.

Tipikal eks striker Persela Lamongan itu juga nyaris sama dengan Septian Bagaskara, pemain tunggal pada posisi target man. Nilai plusnya, rekan Egy Maulana Vikri saat di SKO Ragunan itu juga tampil cukup apik sebagai winger sejak membela Persela Lamongan pada 2019 lalu.

"Proyeksi Ridwan nanti bisa jadi pengisi lini depan bersama Bagaskara. Pelatih punya banyak pilihan," tandas Anwar.

Situasi ini pun membuat persiapan Persik Kediri menuju ideal jelang Liga 1 bergulir. Joko Susilo praktis tinggal memikirkan perihal komposisi pemain asing untuk kompetisi nanti.