INDOSPORT.COM - Asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto menjelaskan alasan dicoretnya bek tengah, Nurhidayat Haji Haris. Rupanya, eks Bhayangkara FC itu tidak mematuhi aturan yang ditetapkan pelatih Timnas Shin Tae-yong.
Nurhidayat disebut tidak disiplin soal konsumsi makanan dan juga beberapa hal lain yang tak bisa diungkap. Hal itu membuat Shin Tae-yong murka, karena dari awal para pemain sudah diberi peringatan keras.
"Ada beberapa alasan (pencoretan Nurhidayat), tapi mungkin biar coaching staf yang tau saja. Cuma salah satunya mengenai asupan makanan," tutur Nova Arianto ke INDOSPORT.
Sementara itu, Sekjen PSSI, Yunus Nusi menyatakan ada beberapa hal yang dilanggar Nurhidayat. Hanya saja, federasi memilih untuk tidak mempublikasikan.
"Banyak hal tentang indisipliner," ujar Yunus Nusi ketika disinggung pelanggaran apa yang dilakukan Nurhidayat.