NDOSPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, belum bisa membeberkan hasil dari pemeriksaan Magnetic Resonance Imagin (MRI) yang dilakukan oleh Wander Luiz.
Menurut Robert Alberts, dokter tim Persib, Raffi Ghani bersama fisioterapis serta Wander Luiz akan bertemu dengan dokter spesialis ortopedi, untuk konsultasi lebih lanjut mengenai kondisi yang dialami oleh striker asal Brasil tersebut.
Sebagai informasi, Wander Luiz mengalami cedera di bagian lutut dan engkel, cedera tersebut didapat pemain andalan skuat Maung Bandung ini saat tampil di turnamen pramusim Piala Menpora 2021. Sehingga, harus menjalani pemeriksaan lanjutan salah satunya MRI.
"Saya rasa hari ini Dokter Raffi akan pergi ke rumah sakit bersama dengan Luiz dan fisioterapi untuk bertemu dengan dokter spesialis ortopedi. Diharapkan kami mendapat diagnosa yang sepenuhnya hari ini," ucap Robert Alberts, Rabu (02/06/21).
Selain Wander Luiz yang mengalami cedera, pada masa persiapan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 2021, Persib juga menunggu kedatangan striker asing asal Belanda, Geoffrey Castillion, yang sebelumnya dipinjamkan ke klub Serie C Liga Italia, Como 1907.
"Kami kini masih belum diperkuat Geoffrey Castillion, Luiz juga masih mengalami cedera usai bermain di turnamen. Kami tidak punya daya ledak yang di musim lalu memulai dengan baik bersama-sama di pramusim," kata Robert Alberts, Selasa (01/06/21).