INDOSPORT.COM - Klub PSM Makassar tetap aktif untuk berbelanja pemain menjelang Liga 1 2021 meskipun masih dihukum oleh federasi sepak bola dunia, yaitu FIFA.
Sebagaimana diketahui, klub sepakbola yang berdiri pada tanggal 2 November 1915 ini dilarang mendaftarkan pemain baru selama tiga periode transfer atau hingga awal musim 2023.
Hukuman tersebut bisa diputihkan apabila PSM Makassar melunasi tunggakan gaji para pemainnya pada musim lalu sebelum kick off Liga 1 2021 pada 10 Juli mendatang.
CEO Munafri Arifuddin pun mengatakan bahwa tunggakan gaji yang totalnya mencapai Rp 6 miliar telah dibayar separuhnya dan sisanya akan dilunasi dengan sistem angsuran.
Oleh karena itu, pelatih Syamsuddin Batola perlahan mendatangkan pemain anyar lantaran optimis manajemen klub bisa menuntaskan sanksi dari FIFA dalam waktu dekat.
"Masih sementara berjalan. Manajemen juga pasti akan melakukan yang terbaik untuk bisa bersaing di Liga 1," ungkap Batola kepada INDOSPORT.com, Senin (07/06/21).
"Silahkan tunggu saja siapa yang akan datang nanti. Tapi, pastinya kompisis tim tidak akan jauh berbeda dari Piala Menpora kemarin," kata juru taktik berusia 53 tahun ini lagi.
PSM Makassar sendiri telah meresmikan kedatangan dua rekrutan anyar pada bursa transfer awal musim Liga 1 2021/22, yaitu Ilham Udin Armaiyn dan Prisca Womsiwor.