Bola Internasional

Prediksi Kualifikasi PD 2021: Timnas Indonesia vs UEA, Harapan Terakhir

Rabu, 9 Juni 2021 14:05 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
© Grafis:Yanto/Indosport.com
Pertandingan Indonesia vs Uni Emirat Arab (Kualifikasi PD Asia) Copyright: © Grafis:Yanto/Indosport.com
Pertandingan Indonesia vs Uni Emirat Arab (Kualifikasi PD Asia)

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia akan bersua Uni Emirat Arab dalam laga pamungkas Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G zona AFC di Stadion Zabeel, Dubai, Jumat (11/6/21) pukul 23.45 WIB.

Laga ini menjadi harapan terakhir skuat Merah Putih untuk mendulang poin penuh, sekaligus mempertaruhkan nama baik Shin Tae-yong sebagai pelatih kelas dunia.

Sebelumnya, timnas Indonesia tampil di luar harapan dalam tujuh laga kualifikasi Piala Dunia. Secara keseluruhan, skuat Garuda hanya mampu meraih satu poin saja dari hasil imbang 2-2 melawan Thailand.

Bahkan, timnas Indonesia juga takluk dari Oman, yang secara kualitas bisa disandingkan dengan Uni Emirat Arab, di laga uji coba. Maka, laga Jumat nanti tentu akan terasa sangat berat.

Apalagi, UEA harus meraih satu poin lagi jika ingin lolos ke babak berikutnya. Alhasil, pasukan Shin Tae-yong harus ekstra waspada jika tak ingin menjadi lumbung gol buat lawan.

Masih teringat bagaimana timnas Indonesia menjadi bulan-bulanan dan digasak 0-5 oleh Uni Emirat Arab di pertemuan pertama. Apalagi, kiper Nadeo Argawinata baru-baru ini juga kebobolan empat gol saat meladeni Vietnam.

Meski berat, timnas Indonesia masih punya peluang untuk menang atas Uni Emirat Arab, jika menurunkan skuat terbaik serta menampilkan performa maksimal.

Player to Watch:

Evan Dimas (Indonesia)

Evan Dimas diprediksi akan kembali menjadi jenderal lapangan tengah timnas Indonesia saat berjumpa Uni Emirat Arab, Jumat (12/6/21), nanti.

Evan juga menjadi salah satu pemain yang bisa membukukan gol dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 terdahulu menghadapi Thailand. 

Pengalaman dan ketenangan gelandang berusia 26 tahun itu tentu sangat dibutuhkan untuk memimpin skuat Garuda yang didominasi pemain muda.

Fabio de Lima (Uni Emirat Arab)

Fabio de Lima adalah gelandang kelahiran Brasil yang kini membela UEA. Sesuai harapan, ia memang sangat ganas mencetak gol dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Dalam dua laga terakhir UEA, Fabio de Lima mengemas satu gol ke gawang Thailand. Dia menjadi spesialis 'pembunuh' menit akhir ketika memborong dua gol melawan Malaysia.