INDOSPORT.COM - Alami kolaps dalam laga Denmark vs Finlandia yang merupakan lanjutan Euro 2020, Christian Eriksen dibanjiri doa cepat sembuh.
Kejadian memilukan terjadi di penghujung babak pertama pertandingan Denmark vs Finlandia di Euro 2020. Di mana, playmaker Denmark, Christian Eriksen tak sadarkan diri sesaat menerima bola di pinggir lapangan.
Kapten Denmark, Simon Kjaer sontak langsung melakukan pertolongan pertama berupa membuka mulut Eriksen. Tujuannya adalah memastikan lidah Eriksen tidak tertelan sehingga masih bisa bernafas.
Tim medis pun langsung bergegas dan memberikan pertolongan oksigen kepada Eriksen. Untungnya setelah dibawa ke rumah sakit, asosiasi sepak bola Denmark langsung mengabarkan kabar baik kalau Eriksen sudah siuman.
Bisa jadi, sadarnya Eriksen terjadi berkat doa yang dihaturkan oleh banyak netizen pada media sosialnya. Jadi, begitu mengetahui Eriksen mengalami kolaps, netizen seluruh dunia langsung mengunjungi unggahan terakhir playmaker Denmark.
Di dalam unggahan berisi persiapan terakhir Denmark jelang melawan Finlandia hari ini, Eriksen dibanjiri ucapan doa semoga cepat sembuh. Hingga berita ini diturunkan, sudah ada nyaris 100.000 komentar mengucapkan semoga cepat sembuh.
Kabar baiknya, doa dari netizen seluruh dunia akhirnya didengar sehingga Eriksen pun sadarkan diri. Siuman setelah mengalami kolaps sesungguhnya merupakan sebuah mukjizat dan itu bisa terjadi berkat doa cepat sembuh netizen untuk Eriksen.