INDOSPORT.COM - Bali United akan menurunkan dua skuat berbeda ketika menghadapi PSIM Jogja pada laga uji coba di Stadion Mandala Krida, Jogja, Minggu (13/6/21) dan Senin (14/6/21). Dua partai ini menjadi bagian dari evaluasi tim setelah lama melakukan persiapan.
Skuat Bali United sudah tiba di Jogja sejak Jumat (11/6/21) malam. Ada 29 pemain yang dibawa untuk rangkaian uji coba bertajuk "tour de Java". Dalam rombongan itu, ada Melvin Platje serta Brwa Nouri yang baru kembali dari masa peminjaman.
Latihan ringan pun dilakukan pada Sabtu (12/6/21). Setelah menjalani sesi latihan di Lapangan Yonif 403, Condongcatur, Sleman, para pemain diajak untuk melakukan terapi ice bath untuk mempercepat pengembalian kondisi.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco mengatakan tim sudah siap untuk melakoni rentetan laga uji coba. Pada laga pembuka ini, ada banyak pemain yang akan diturunkan dalam dua partai lawan PSIM.
"Kita sudah latihan dari bulan lalu, tapi baru melakukan satu uji coba. Bulan ini kita sudah aktif untuk uji coba. Sangat bagus ketika bisa melawan PSIM. Dalam dua pertandingan ini, pasti kita akan ganti semua pemain," ucap Teco usai latihan.
Program latihan yang sudah dijalani mencakup materi fisik, teknik dan taktik. Lewat deretan uji coba ini, Teco ingin melihat progres dari setiap pemain maupun secara tim.
PSIM cukup punya kualitas untuk menguji Fadil Sausu dkk. Terbukti, dalam uji coba terakhir, skuat besutan Seto Nurdiyantoro sukses mengalahkan Barito Putera 3-2. Sebelumnya, PSIM juga menang atas PSG Pati 2-1
"Kita sudah banyak latihan. Sekarang kita butuh feeling game lagi. Setelah pertandingan, kita bisa lihat yang kurang dari tim, untuk diperbaiki bersama para pemain. Uji coba ini sangat penting buat pemain sebelum main di AFC dan Liga 1," tutur pelatih asal Brasil ini.