INDOSPORT.COM - Raksasa Serie A Liga Italia, AC Milan, dikabarkan sudah mencapai kesapakatan pribadi dengan bintang Chelsea asal Prancis, Olivier Giroud, untuk mendatangkannya ke San Siro musim depan.
Meskipun, manajemen Chelsea selalu menegaskan akan memberikan Olivier Giroud perpanjangan kontrak setiap kali sang striker 34 tahun itu selalu diisukan akan segera hengkang dari Stamford Bridge.
Pada 2021, nama striker Prancis tersebut diisukan akan kembali angkat kaki dari Stamford Bridge setelah kontraknya bakal berakhir pada 30 Juni. Kabarnya, raksasa Serie A Liga Italia, AC Milan, yang menjadi yang terdepan mendapatkannya.
Bahkan I Rossoneri kabarnya sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan Olivier Giroud. Dilaporkan oleh media La Gazzetta dello Sport, sang striker Timnas Prancis telah menyetujui kontrak dua tahun yang disodorkan AC Milan dengan opsi perpanjang satu tahun.
Apabila kesepakatan kedua belah pihak bisa selesai, Giroud dikabarkan akan mendapatkan gaji bersih empat juta euro (setara Rp69,2 miliar) per musimnya, dengan gaji kotor sebesar 6 juta euro (setara Rp103,7 miliar) dari AC Milan.
Akan tetapi, AC Milan kabarnya meminta Olivier Giroud untuk melepaskan diri dari Chelsea lebih dulu, agar mereka bisa mendapatkannya dengan status bebas transfer alias tidak harus mengeluarkan biaya apa pun untuk bisa menggunakan jasanya.
Sekadar informasi, pada awal Juni 2021, Chelsea sudah mengumumka kalau mereka akan mengaktifkan klausul perpanjangan kontrak Giroud, yang akan membuat sang pemain akan berstatus sebagai pemain The Blues hingga 2022.