Liverpool Incar Striker Ganas Bundesliga Penerus Erling Haaland

Selain itu, Patson Daka menyebut kalau ia merasa lebih cocok dengan gaya bermain dari tim asuhan Jurgen Klopp. Itulah sebabnya, striker Zambia tersebut lebih tertarik gabung Liverpool di bursa transfer ketimbang West Ham.
Setelah kepergian Erling Haaland ke Borussia Dortmund, Patson Daka berhasil mengambil alih posisinya, dan menjadi salah satu penyerang tengah yang sukses tampil mengagumkan untuk RB Salzburg.
Pemain yang satu ini sudah membukukan 46 gol dalam 42 pertandingan yang dimainkannya musim ini bersama RB Salzburg. Selain itu, ia mencetak 34 gol di Bundesliga Austria dan 12 assist.
Jika Patson Daka jadi ke Liverpool, ia akan menjadi pemain keempat RB Salzburg yang bergabung dengan The Reds, setelah Sadio Mane, Naby Keita, dan Takumi Minamino.