INDOSPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, merasa optimis kompetisi Liga 1 musim 2021/2022 bisa bergulir sesuai rencana yakni pada 10 Juli 2021. Walaupun, saat ini kasus Covid-19 kembali meningkat.
Menurut pelatih asal Belanda ini, pihak kepolisian sudah memberikan izin untuk digelarnya kompetisi sepak bola di Indonesia dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Selain itu, PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah memberikan draft jadwal kepada setiap klub termasuk Persib Bandung.
"Mari kita katakan seperti ini, polisi sudah memberikan lisensi liga untuk dimainkan, lalu sudah ada proposal dari PSSI dan LIB bahwa liga akan dimulai 10 Juli. Saya sudah mendapat proposal pertandingannya dengan sistem bubble, kami juga sudah tahu dimana harus bermain dan di tanggal berapa hingga November," kata Robert Alberts.
Mantan pelatih PSM Makassar ini menuturkan, jika membahas mengenai virus corona maka belum ada yang bisa memastikan kapan virus tersebut hilang di muka bumi. Sehingga, saat ini semua pihak harus tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat dalam aktivitasnya, begitupun dalam sepakbola seperti pada turnamen pramusim Piala Menpora 2021 lalu.
"Covid belum pernah meninggalkan Indonesia, Covid belum pernah meninggalkan planet ini, kami sudah membatalkan dimulainya lagi kompetisi musim 2020 Sepetember lalu. Situasi covid di Indonesia tidak pernah berubah meskipun liga dihentikan bulan September lalu," ujar Robert Alberts.
Robert Alberts menuturkan, Euro 2020 yang saat ini sedang berlangsung, bisa menjadi contoh penyelenggaraan event sepakbola dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Bahkan, pertandingan sudah bisa dihadiri penonton.
Penerapan protokol kesehatan yang ketat seperti itu, harus diberlakukan juga saat kompetisi Liga 1 musim 2021/2022 digelar. Agar, kompetisi bisa berjalan dengan aman dan lancar.
"Sekarang polisi sudah memberikan izin. Jika kamu melihat Euro 2020 yang kini sedang dimainkan, sebagai contoh, pertandingan sudah bisa disaksikan lagi oleh penonton dengan sistem yang ketat, siapa saja yang boleh masuk ke stadion. Jadi bisa dilihat sepakbola sudah kembali, olahraga sudah kembali, Olimpiade di Jepang juga bersiap untuk digelar," ucapnya menambahkan.