INDOSPORT.COM - Para pemain Timnas Spanyol frustasi usai merasa gagal mengeluarkan kemampuan terbaiknya dalam matchday kedua Grup E kontra Timnas Polandia.
Bertanding di Estadio de La Cartuja pada, Timnas Spanyol hanya mampu bermain imbang 1-1 atas Polandia, Minggu (20/06/21).
Spanyol sebenarnya unggul lebih dahulu setelah Alvaro Morata mencetak gol di menit ke-25. Namun, setelah itu Polandia mampu menyamakan kedudukan melalui gol Robert Lewandowski di menit ke-54.
Spanyol sebenarnya punya peluang untuk mencetak gol dari penalti di babak kedua. Sayangnya, tendangan Gerard Moreno hanya mengenai tiang gawang.
Nahasnya, Alvaro Morata justru menyia-nyiakan kesempatan untuk memasukkan bola ke gawang Polandia yang kosong mlompong
Sontak hal itu membuat Morata merasa frustasi. Sebelumnya, tim berjuluk La Roja itu juga hanya bisa meraih hasil imbang dengan skor 0-0 atas Swedia.
"Ini bukan hasil yang kami inginkan. Kami selalu melakukan yang terbaik untuk menang. Di pertandingan berikutnya, kami akan melakukan hal yang sama untuk mendapatkan hasil. Kami harus menang pada hari Rabu untuk tetap berada di turnamen," ujar Pau Torres dilansir dari Goal International.
Pemain Villarreal itu sadar jika Timnas Spanyol telah menyia-nyiakan sejumlah peluang emas di laga kontra Polandia. Meski demikian, Tores berharap Timnas Spanyol bisa bangkit dan tampil percaya diri di laga selanjutnya.
"Gerard tidak melewatkan penalti sepanjang musim, saya percaya padanya untuk mencetak gol. Pesannya adalah untuk tetap percaya pada diri sendiri. Kami akan memberikan segalanya untuk berada di babak berikutnya," sambungnya lagi.