Bola Internasional

4 Negara Raksasa Eropa yang Terancam Tersingkir di Fase Grup Euro 2020

Senin, 21 Juni 2021 16:03 WIB
Editor: Coro Mountana
© Diego Souto/Quality Sport Images/Getty Images
Duel pemain Spanyol, Alvaro Morata dengan Wojciech Szczesny dari Polandia pertandingan Grup E, UEFA Euro 2020 antara Spanyol dan Polandia. Copyright: © Diego Souto/Quality Sport Images/Getty Images
Duel pemain Spanyol, Alvaro Morata dengan Wojciech Szczesny dari Polandia pertandingan Grup E, UEFA Euro 2020 antara Spanyol dan Polandia.

INDOSPORT.COM - Berikut adalah 4 negara raksasa Eropa yang terancam bisa tersingkir dari fase grup Euro 2020 kali ini.

Euro 2020 belum memasuki fase gugur yaitu babak 16 besar, tapi sejumlah negara raksasa Eropa sudah ada yang terancam tersingkir. Fakta ini membuat gelaran Euro 2020 bakal semakin menarik untuk diikuti.

Utamanya di saat pertandingan terakhir fase grup Euro 2020. Banyak klub unggulan sudah memastikan diri untuk lolos dan bermain di babak 16 besar nanti.

Mulai dari Italia, Belgia, hingga Belanda telah dinyatakan lolos dengan mulus menuju babak 16 besar Euro 2020. Tapi, masih ada raksasa Eropa yang sedang ketar-ketir karena posisinya terancam langsung tersingkir dari babak 16 besar Euro 2020.

Spanyol

Pertama ada Spanyol yang hingga pekan kedua, masih belum juga mampu meraih satupun kemenangan. Tercatat, Spanyol selalu ditahan imbang oleh Swedia dan Polandia sehingga membuat mereka kini berada di posisi ketiga dengan 2 poin saja.

Pertandingan terakhir melawan Slovakia juga diyakini tak akan mudah bagi Spanyol mengingat mereka mampu mengalahkan Polandia. Andai dalam laga itu, Spanyol kalah atau seri lagi, maka peluang untuk lolos ke 16 besar bergantung pada hasil di grup yang lain.

Soalnya Spanyol hanya berharap bisa lolos sebagai tim berperingkat ketiga terbaik saja. Performa Spanyol di Euro 2020 memang sangat mengecewakan, bagaikan macan ompong, Alvaro Morata dan Gerard Moreno seperti lupa cara mencetak gol yang banyak.