Ini Sosok Pelatih Persija Angelo Alessio di Mata Riko Simanjuntak
Kabar mengejutkan datang dari klub Liga 1, Persija Jakarta. Tim Macan Kemayoran telah resmi mengumumkan perpisahan dengan gelandang naturalisasi, Marc Anthony Klok.
Kepastian berpisahnya Persija dengan Marc Klok diutarakan langsung oleh Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca. Baik manajemen Persija Jakarta maupun Marc Klok telah sepakat mengakhiri kontrak kerja sama.
"Persija dan Marc Klok secara resmi bersepakat mengakhiri kontrak kerja sama profesional. Oleh karena itu Klok tidak lagi menjadi bagian tim Persija per hari ini," ucap Prapanca.
Tentu kabar ini sangat mengejutkan. Terlebih kontrak Klok bersama Persija Jakarta masih tersisa panjang. Kedatangan sosok pelatih baru Angelo Alessio mau tidak mau menjadi salah satu kemungkinan di balik penyebab kepergian Marc Klok.