INDOSPORT.COM - Asisten pelatih Bali United, Antonio Claudio menyebut pembuktian kualitas jadi satu-satunya jalan agar Diego Assis Figueiredo lepas dari tekanan suporter.
Eks Madura United diyakini bisa berkontribusi lebih maksimal lagi untuk Bali United di Liga 1 2021 nanti.
Tekanan pada Diego Assis terus mengalir seiring dengan kontribusinya yang belum maksimal. Gelandang asal Brasil itu dianggap tampil biasa saja ketika dimainkan dalam uji coba di Jogja dan Solo.
Diego pun kerap dibanding-bandingkan dengan mantan pemain Bali United, Paulo Sergio. Kualitas dari jebolan Sporting Lisbon dianggap jauh lebih baik ketimbang Diego.
Antonio Claudio kemudian angkat bicara terkait hal ini. Mantan asisten pelatih Persija ini meyakini Diego Assis sadar dengan tekanan yang kini dihadapinya.
"Aku rasa Diego Assis tahu. Dia merupakan pemain profesional yang istilahnya sudah makan asam garam sepak bola Indonesia. Aku yakin dia tahu tekanannya," ucap Antonio Claudio.