INDOSPORT.COM – Berikut hasil pertandingan laga terakhir grup A Copa America 2021 antara Uruguay vs Paraguay, Selasa (29/06/21) WIB.
Babak Pertama
Uruguay dan Paraguay sendiri telah memastikan diri melaju ke babak 8 besar Copa America 2021. Namun tetap saja, di laga terakhir fase grup ini, keduanya menurunkan sebagian bintangnya.
Permainan dengan intensitas tinggi pun telah diperlihatkan sejak menit pertama. Uruguay menjadi tim yang terlebih dahulu mengancam lewat peluang yang dibuat Giorgian De Arrascaeta di menit ke-5.
Serangan Uruguay di 10 menit pertama berlanjut dengan peluang yang didapatkan De Arrascaeta kembali di menit ke-8. Sayang sepakannya mampu ditepis dan hanya menghasilkan sepak pojok.
Dominasi Uruguay atas Paraguay pun terus berlanjut hingga laga memasuki menit ke-20. Bahkan serangan ini berhasil membuahkan hasil untuk La Celeste .
Angel Romero melakukan pelanggaran keras di kotak terlarang sehingga wasit meniup peluit dan menunjuk titik putih dan memberi keuntungan untuk Uruguay.
Edinson Cavani yang menjadi eksekutor berhasil menuntaskan tugasnya dengan baik dan membawa Uruguay unggul 1-0 di menit ke-21.
Unggul 1-0 tak membuat Uruguay menurunkan tempo permainan. Cavani bahkan hampir membuat Uruguay mencetak gol kedua andai bola sodorannya di depan gawang tak buru diamankan bek Paraguay.
Dominasi Uruguay nyatanya tak mampu membuat Paraguay berkutik. Hingga laga memasuki menit ke-35, tim tamu belum sekalipun membuat peluang.
Uruguay pun lebiih banyak mengirimkan ancaman di waktu yang tersisa tanpa ada satu pun gol yang tercipta. Paraguay praktis hanya dibuat bertahan untuk menghalau serangan tersebut.
Hingga babak pertama usai, Uruguay untuk sementara unggul 1-0 atas Paraguay.