3.8K
Liga Inggris
Tak Restui Mohamed Salah ke Olimpiade Tokyo, Liverpool Dicap Egois
© Twitter/@CAF_Online
Sadio Mane Juga Bernasib Sama dengan Mo Salah
Mo Salah bukan hanya pemain yang akan dilarang pergi ke Olimpiade. Ada juga Sadio Mane yang ingin membela Senegal, dan Takumi Minamino yang ingin membela negara tuan rumah di Olimpiade.
Lionel Messi bahkan pernah menentang Barcelona demi hakya mewakili Argentina saat tampil di Beijing 2008, di mana kala itu dia memenangkan Emas. Begitu juga Neymar saat Brasil meraih emas di Rio 2016.
Olimpiade Tokyo 2020 yang tertunda selama setahun akan diselenggarakan dari 23 Juli hingga 8 Agustus 2021 mendatang.
Pesta olahraga empat tahunan ini berakhir sebelum akhir pekan pembukaan Liga Inggris musim 2021-2022, yang artinya sejumlah tim bisa tanpa pemain andalannya.