In-depth

James Rodriguez, Cinta Lama AC Milan yang Bersemi Kembali

Jumat, 2 Juli 2021 21:09 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Denis Doyle/Getty Images
Kabar kedatangan James Rodriguez ke AC Milan tidaklah mengejutkan, sebab Rossoneri sudah jatuh cinta dengan permainannya sejak beberapa tahun lalu. Copyright: © Denis Doyle/Getty Images
Kabar kedatangan James Rodriguez ke AC Milan tidaklah mengejutkan, sebab Rossoneri sudah jatuh cinta dengan permainannya sejak beberapa tahun lalu.

INDOSPORT.COM - Kabar kedatangan James Rodriguez ke AC Milan tidaklah mengejutkan, sebab Rossoneri sudah jatuh cinta dengan permainannya sejak beberapa tahun lalu.

Kabar merapatnya James Hernandez ke AC Milan semakin mendekati kenyataan. Pemain kesayangan Carlo Ancelotti tersebut dilaporkan tinggal selangkah lagi bergabung dengan Rossoneri.

Kepergian Hakan Calhanoglu secara gratis ke Inter Milan membuat AC Milan mesti bergerak cepat untuk menemukan sosok pemain yang bisa menggantikan peran dan posisi playmaker asal Turki itu.

Beberapa nama disebut. Namun ada satu nama yang kencang disebut dan bahkan dikabarkan selangkah lagi bisa segera resmi dipinang Rossoneri.

Satu nama tersebut adalah James Rodriguez, si kesayangan Ancelotti. Laporan dari ESPN menyebutkan jika AC Milan selangkah lagi bisa mendapatkan James Rodriguez dari Everton.

Kabarnya Rodriguez akan disodori kontrak berdurasi 3 musim dan akan menerima gaji sebesar 6 juta euro (sekitar Rp103,4 miliar) per musimnya.

© Jan Kruger/Getty Images
Gelandang serang Everton, James Rodriguez. Copyright: Jan Kruger/Getty ImagesGelandang serang Everton, James Rodriguez.

Playmaker yang menggegerkan jagat sepakbola lewat gol spektakulernya di Piala Dunia 2014 silam ini akan habis kontrak pada Juni 2022 mendatang.

Pemain asal Kolombia ini bisa bermain di tiga posisi sebagai gelandang serang tengah dan penyerang sayap (kiri dan kanan). Spesialisasi dari James Rodirguez sendiri adalah gelandang serang tengah alias playmaker.

Kabar merapatnya James tentu sangat dinanti-nanti oleh milanisti. Sebab, selama setengah dekade mereka tak memiliki profil gelandang serang kelas dunia.

Dan rupanya, ketertarikan Milan dengan James Rodriguez bukan terjadi pada musim panas ini saja. Bak cinta yang bersemi kembali, AC Milan hanya membangkitkan rasa suka sejak dua musim lalu.