INDOSPORT.COM – Barcelona tampaknya lebih memilih mencari pemain gratisan daripada mendatangkan pemain andalan Timnas Spanyol di Euro 2020 yang bermain untuk Man City.
Pemain itu adalah bek tengah bernama Aymeric Laporte yang sering diandalkan pelatih Timnas Spanyol, Luis Enrique di Euro 2020 sejak fase grup.
Beredar laporan dari MediaSport, Barcelona sudah menyerah dalam upaya mendatangkan pemain berdarah Prancis berkebangsaan Spanyol tersebut di musim panas ini.
Kabarnya, tim yang bermarkas di Camp Nou ini ingin menghemat dan menjaga neraca keuangan mereka sehingga tak mau banyak mengeluarkan pemain di jendela transfer putaran pertama.
Berdasarkan data dari Transfermarkt, harga Aymeric Laporte mencapai 45 juta euro atau nyaris mencapai 772 miliar rupiah.
Jumlah ini bisa bertambah mengingat Laporte bermain cukup menjanjikan selama Euro 2020, buktinya ia selalu dimainkan dalam lima pertandingan Spanyol sejak fase grup.
Seandainya saja tak dipanggil oleh Luis Enrique, mungkin Man City bisa menurunkan harga mantan pemain Athletic Bilbao tersebut mengingat dirinya jarang tampil.
Pelatih Man City, yakni Pep Guardiola lebih senang memainkan duet bek tengah, Ruben Dias dan John Stones.
Tercatat, di musim 2020-21 kemarin, Laporte hanya dimainkan sebanyak 16 dari 38 pertandingan di Liga Inggris.
Lalu di Liga Champions, sejak bermain di perempatfinal hingga final pemain berusia 27 tahun ini sama sekali tidak diberikan kesempatan bermain.
Selain faktor uang, mungkin faktor kesempatan minim bermain di liga menjadi salah satu alasan Barcelona membatalkan niatnya mendatangkan Aymeric Laporte meski sang pemain sering tampil di Euro 2020 bersama Timnas Spanyol.