INDOSPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija, mencemaskan satu hal dalam proses perekrutan pemain asing. Merebaknya varian baru virus corona yang diiringi dengan penumpukkan pasien di Indonesia belakangan ini menjadi kendala utama.
Persoalan tersebut pula lah yang memaksa PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengambil kebijakan menunda kick-off Liga 1 2021 pada 10 Juni lalu.
“Kami bisa saja mendatangkan pemain kapan pun ke sini asalkan telah melakukan vaksinasi. Apabila belum divaksi,, saya harus memetakan ruangan untuk masing-masing pemain setiap harinya,” ungkap Milomir Seslija, Selasa (13/7/21).
Hingga kini, PSM Makassar baru memiliki Wiljan Pluim dan Anco Jansen yang berstatus legiun asing sehingga menyisakan dua slot lagi untuk Liga 1 2021.