INDOSPORT.COM - Wonderkid Real Madrid asal Jepang, Takefusa Kubo, bertekad untuk mengharumkan nama negaranya di ajang Olimpiade 2020. Tidak hanya menjadi kuda hitam di cabor sepak bola, gelandang lincah 20 tahun tersebut juga ingin meraih medali emas.
Takefusa Kubo tampaknya ingin melampiaskan rasa frustasi setelah melakoni musim 2020-2021 yang kurang optimal di level klub. Dipinjamkan ke Villarreal dan Getafe, eks FC Tokyo tersebut gagal mendapat jam terbang yang memuaskan.
Sehingga, dia ingin membawa Jepang melaju sejauh mungkin di Olimpiade. Bukan hal mustahil namun tidak mudah juga mengingat tuan rumah tergabung di grup A bersama dua raksasa Amerika Selatan, Brasil dan Argentina, plus rival berat mereka yakni Korea Selatan.
"Saya bertanding di Olimpiade dengan tujuan medali emas. Memang menjadi juara tidak serta merta membuat Jepang setara dengan negara lain tapi itu target maksimal," papar Kubo seperti yang dilansir Goal.
"Jika kami menang, opini dunia pada sepak bola Jepang akan semakin bagus. Kami ingin membuat gebrakan hebat," tambah pemain berkaki kidal ini lagi.