INDOSPORT.COM - Gelandang Persib Bandung, Erwin Ramdani, menjadi salah satu pemain yang sering menyaksikan pertandingan Euro 2020 yang digelar beberapa waktu lalu.
Menurut Erwin Ramdani, selain menyaksikan pertandingan ada banyak pelajaran yang diambil olehnya, karena ajang tersebut dihuni banyak pemain berkualitas dari berbagai negara Eropa.
Sehingga, mantan pemain PSMS Medan ini banyak belajar dari pemain yang berlaga di Euro 2020 dan menjadi modal baginya sebagai pesepakbola profesional.
"Pasti dan gak asal nonton juga. Dilihat meskipun tidak menyerupai tapi kita belajar dari cara mainnya dengan lebih pintar, lebih simpel," kata Erwin.
"Terus organisasinya, sambil kita berfikir gimana maunya pelatih, apa yang harus kita lakukan, misalkan pola permainan Itali, pola permainan Inggris atau apa aja diambil pelajaran dan positif positifnya saja sih," jelas pemain yang menggunakan nomor punggung 93 ini.
Erwin menuturkan, sebelum Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, ia jarang menyaksikan siaran langsung pertandingan Euro 2020 lantaran jadwal laga berlangsung pada malam hari bahkan dini hari.
Sedangkan pada pagi harinya, ia harus kembali beraktivitas bersama tim, untuk itu sebelum PPKM Darurat Erwin memilih untuk memanfaatkan waktu di malam hari untuk beristirahat.
'Ya kemarin kan biasanya kalau sebelum PPKM jarang mantengin sampai subuh gitu kan, tapi kalau sekarang setelah libur dan latihan mandiri di sempetin dengan tidur lebih cepat dan bangun di sempetin nonton Euro," jelasnya.