Bursa Transfer

Pecahkan Rekor Transfer, Jack Grealish Kian Dekat Gabung Man City

Kamis, 5 Agustus 2021 01:05 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images
Gelandang serang Aston Villa, Jack Grealish. Copyright: © Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images
Gelandang serang Aston Villa, Jack Grealish.
Statistik Jack Grealish

Sejak naik kelas ke tim senior Aston Villa pada tahun 2012 silam, secara perlahan Jack Grealish mampu jadi tumpuan klub mulai dari divisi Championship hingga kembali ke Premier League.

Total sejak debut di tim utama, Jack Grealish sudah mencatatkan 213 kali penampilan di semua kompetisi.

Penampilan pada musim 2020/2021 lalu mungkin jadi yang terbaik buat Grealish, di mana ia mampu tampil dalam 27 laga di semua ajang dengan mencatat tujuh gol dan 12 assist bersama Villa.