Jude dan Jobe Bellingham, Dua Bersaudara Harta Karun Timnas Inggris
Jobe Bellingham merupakan produk akademi Birmingham City, klub yang juga pernah dibela sang kakak, Jude, sebelum pindah ke Borussia Dortmund.
Akan tetapi, tidak butuh waktu lama bagi Jobe untuk menunjukkan batang hidungnya tim utama. Pasalnya, ia berhasil masuk daftar pemain yang berlaga di Carabao Cup pada Selasa (10/08/21) kemarin.
Jobe, yang masih berusia 15 tahun, berada di bangku cadangan Birmingham City di laga kemenangan mereka saat melawan sang rival dari League Two, Colchester. Duel tersebut berakhir dengan skor tipis 2-1.
Meski belum berhasil melakoni debut, Jobe Bellingham masih punya kesempatan besar untuk melampaui rekor kakaknya yang dahulu jadi pemain termuda di tim utama Birmingham City sepanjang sejarah.
Sebelum hengkang ke Borussia Dortmund, Jude Bellingham adalah pemain termuda di tim utama Birmingham City dengan usia 16 tahun 38 hari. Akankah sang adik berhasil memecahkan rekor tersebut?
Selama berada di akademi, Jobe Bellingham sendiri juga sempat dikaitkan dengan sejumlah klub seperti Manchester United dan Borussia Dortmund.
Bahkan, Jude pun sempat mengutarakan keinginannya bermain dengan sang adik di skuat Die Borussen suatu hari nanti.
“Ini adalah mimpi bagi saya, tapi semuanya tetap terserah dia. Saya berharap dia akan berkembang baik sebagai pribadi maupun pemain,” kata Jude Bellingham kepada Sky Germany.
Terlepas dari klub mana saja yang diperkuat Jude dan Bellingham, dua bersaudara ini bakal jadi harta karun yang berharga bagi Timnas Inggris. Mereka akan jadi generasi penerus Harry Kane dan Jordan Henderson dkk.