Liga Indonesia

Bek Asing Persib, Nick Kuipers Optimis Liga 1 Berjalan Sesuai Rencana

Kamis, 19 Agustus 2021 16:53 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Herry Ibrahim
© Arif Rahman/INDOSPORT
Bek Persib Bandung, Nick Kuipers. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Bek Persib Bandung, Nick Kuipers.

INDOSPORT.COM - Pemain belakang Persib Bandung, Nick Kuipers, merasa optimis kompetisi Liga 1 2021-2022 bisa bergulir sesuai rencana 27 Agustus 2021 mendatang.

Rasa optimis tersebut bukan tanpa alasan, pasal bek asal Belanda ini menilai sejauh ini semua pihak, diantaranya PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) terus mempersiapkan segala sesuatunya dengan matang untuk menggelar kompetisi.

Sebagai informasi, sebelumnya PSSI memutuskan untuk menggelar kompetisi di tengah pandemi Covid-19 pada 20 Agustus 2021, namun akhirnya diputuskan mundur sepekan menjadi 27 Agustus 2021.

"Iya, saya harap demikian. tidak ada yang tahu, tapi saya pikir semua berjalan baik saat ini, semuanya tengah bersiap, sudah ada perizinan saya pikir," kata Nick Kuipers.

Nick menambah, setelah ada kepastian kick-off kompetisi, ia bersama rekan-rekannya tinggal menunggu jadwal pertandingan Liga 1 2021-2022 dari PT LIB.

"Dan kita tinggal menantikan jadwal pertandingan. Saya punya pikiran yang positif bahwa kompetisi bisa dimulai (27 Agustus)," jelas Nick Kuipers.