INDOSPORT.COM – Ancaman turun kasta makin nyata di depan mata, Arsenal bakal ditinggal bintang veterannya, Willian, di bursa transfer musim panas ini.
Willian dikabarkan bakal segera meninggalkan Arsenal di bursa transfer musim panas ini dan resmi merapat ke raksasa Brasil, Corinthians.
Rumor hengkangnya Willian ini telah dikonfirmasi oleh pakar transfer kenamaan Italia, Fabrizio Romano, lewat akun Twitter pribadinya pada Selasa (24/08/21).
Corinthians proposal for Willian is on the table and 100% confirmed. He’s ready to leave the club and he’s tempted - Willian gives priority to European clubs but Corinthians have “huge chances”. 🔴🇧🇷 #AFC
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) August 23, 2021
Arsenal will let him leave on a free transfer in order to save his salary. https://t.co/AXIHRDyzhk
Fabrizio menyebutkan Willian selangkah lagi bakal hengkang dari Arsenal setelah eks Chelsea ini dilaporkan ingin meninggalkan klub sejak bulan Mei kemarin.
Corinthians dikabarkan telah melayangkan proposal transfer resmi untuk mendapatkan Willian dari Arsenal di bursa transfer musim panas ini.
Willian kabarnya tergoda untuk bergabung dengan Corinthians meskipun prioritas utamanya adalah untuk tetap bermain di Eropa.
Corinthians memiliki kans untuk membuat Willian ‘mudik’ ke Brasil di bursa transfer musim panas ini, meskipun ia dikabarkan bakal tetap memilih untuk merumput di Benua Biru andaikata ada tawaran resmi yang datang dari Eropa.