5.9K
Liga Inggris
Aubameyang On Fire, Bos Arsenal Bocorkan Penyebabnya
© Getty images
Masih Harus Membumi
Walau baru mencatatkan kemenangan perdana musim ini namun Arsenal sudah harus move on dari pesta di The Hawthorns, markas West Brom. Pasalnya ujian yang lebih sulit sudah menanti dalam bentuk Manchester City.
Pada Sabtu (28/08/2021) mendatang Meriam London akan bertamu ke Etihad Stadium dimana sang empunya lapangan baru saja menang 5-0 atas Norwich City. Bukan perkara mudah walaupun Arteta punya pengalaman menjadi asisten pelatih di sana.
Jelang big match yang satu ini Arsenal dihadapkan dengan rekor duel jauh dari kata meyakinkan. Dalam sepuluh perjumpaan terakhir di ajang Premier League, Manchester City sanggup merengkuh sembilan kemenangan tanpa sekalipun merasakan kekalahan.