Liga Inggris

Mikel Arteta Bocorkan Masa Depannya Usai Arsenal Digilas Manchester City

Minggu, 29 Agustus 2021 00:55 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Prio Hari Kristanto
© Manchester City
Manchester City berhasil meraih kemenangan 4-0 atas Arsenal di pekan ke-3 Liga Inggris, Sabtu (28/08/21). Copyright: © Manchester City
Manchester City berhasil meraih kemenangan 4-0 atas Arsenal di pekan ke-3 Liga Inggris, Sabtu (28/08/21).
Deretan Rekor Buruk
Hasil ini membuat The Gunners berada di dasar klasemen sementara Premier League dengan raihan 0 poin. Selain itu, Arsenal juga belum sekali pun mencetak gol. Ini adalah rekor terburuk sejak musim 1954/55.
Deretan catatan memalukan lain yakni Arsenal menjadi tim kedua dalam sejarah Liga Inggris yang belum sekali pun mencicipi kemenangan dengan selisih marjin gol mencapai minus 9.
Bersama Arsenal, tim pertama yang ketiban rekor tak lazim tersebut yakni Wolverhamton yang pada musim 2003/04 mereka terdegradasi setelah berada di dasar klasemen Liga Inggris.
Secara tidak langsung, rentetan hasil sekaligus statistik memalukan membuat kursi Mikel Arteta di Arsenal jadi goyah. Gosip pemecatannya dari manajemen Arsenal kini kian memanas.