INDOSPORT.COM - Manchester United tidak punya rencana untuk menyimpan Cristiano Ronaldo di bangku cadangan. Meski punya banyak penyerang muda bertalenta, CR7 pasti akan dilibatkan dalam pertandingan sejak menit pertama oleh The Red Devils.
Garansi untuk menjadi starter ini datang dari Ole Gunnar Solskjaer. Manajer Setan Merah tersebut sedari awal memang berniat menjadikan Ronaldo yang pernah aktif bermain bersamanya untuk jadi penyerang utama.
Solskjaer juga mengindikasikan bahwa Cristiano Ronaldo tidak akan diberi waktu berlama-lama untuk beradaptasi apalagi bernostalgia dengan kenangan masa lalu.
Laga Liga Inggris pekan keempat melawan Newcastle United pada 11 September mendatang disinyalir akan menjadi debut kedua sang megabintang asal Portugal di Old Trafford.
"Cristiano Ronaldo tidak pulang untuk duduk di bench. Ia akan membantu kami untuk jadi lebih kuat. Kami masih harus menuntaskan dokumen kepindahannya dan semoga selesai dalam waktu dekat," papar Ole Gunnar Solskjaer.
"Saat ini ia sedang bersama timnas Portugal yang punya agenda tiga pertandingan. Ronaldo kemungkinan masih bermain hingga Kamis (7 September) tapi kami akan segera memanggilnya kembali ke Manchester agar bisa melakukan persiapan matang," tambah pelatih berusia 48 tahun tersebut.
Wacana Solskjaer untuk menyediakan satu tempat otomatis bagi Ronaldo memang dirasa wajar. Walau sudah menginjak usia 36 tahun, eks Real Madrid dan Sporting Lisbon tersebut masih salah satu pencetak gol terbaik dunia saat ini.
Musim lalu bersama Juventus, Cristiano Ronaldo baru saja dianugerahi gelar Capocannoniere usai menjadi pemain tersubur Serie A Italia 2020-2021. Total 29 gol ia persembahkan untuk I Bianconeri.
Termasuk di periode pertamanya membela Manchester United, total kini Ronaldo sudah mengemas 674 gol dan 229 assist dari 895 pertandingan level klub.
Jika ditambah dengan rekening golnya di Portugal, ia sudah punya 783 gol. Sejarah mencatat belum pernah ada pemain lain dengan torehan seperti itu sebelumnya.