Liga Italia

Belum Main, Junior Messias Sudah Beri 3 Keuntungan untuk AC Milan

Rabu, 1 September 2021 20:26 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor:
 Copyright:
Kelebihan Junior Messias

2. Dribble Sukses Terbanyak Kedua di Serie A

Junior Messias menjadi pemain dengan jumlah dribble sukses kedua terbanyak di Serie A Italia 2020-2021 di bawah eks pemain Udinese, Rodrigo de Paul. 

Rodrigo de Paul tercatat sukses 122 kali melewati lawan, sementara Junior Messias terpaut 17 angka di bawahnya, tepatnya 105. 

Hanya dua pemain itu yang berhasil melampaui dribble sukses di atas 100. Di bawah Junior Messias, ada pemain Sassuolo, Jeremie Boga yang cuma mencatatkan 87 dribble sukses.

Catatan ini menunjukkan bahwa Junior Messias merupakan seorang pemain yang aktif dalam membangun serangan demi menciptakan peluang, hal yang sebelumnya susah dilakukan punggawa Milan. 

Messias juga mencatatkan sembilan gol pada musim lalu, meski gagal membuat Crotone bertahan di Serie A Liga Italia.

3. Bisa main di berbagi posisi lini depan

Berstatus sebagai striker, Junior Messias bisa menjadi pelapis bagi Zlatan Ibrahimovic dan Olivier Giroud. Selain itu, ia juga bisa bermain di belakang striker untuk mencari peluang dan mengatur serangan layaknya Brahim Diaz. 

Eks pemain Chieri bahkan juga mampu untuk menyisir sisi kanan lapangan seperti Alexis Saelemaekers, apalagi Samuel Castillejo masih belum bisa menunjukkan performa terbaik di posisi itu.