Bukan Uang, Ini Tujuan Cristiano Ronaldo Kembali ke Manchester United
Walau sudah melakukan penandatanganan kontrak dan tes medis namun Ronaldo hingga detik ini belum mendarat di Inggris. Sejak meninggalkan Juventus, eks Real Madrid ini langsung terbang ke negaranya, Portugal, demi mempersiapkan kualifikasi Piala Dunia 2022.
Rencananya Ronaldo sudah bisa dimainkan saat Manchester United berhadapan dengan Newcastle United di pekan keempat Liga Inggris. Old Trafford akan jadi venue bagi laga yang dihelat pada Sabtu (11/09/21) mendatang itu.
Dalam periode pertamanya berseragam Setan Merah, Ronaldo yang memulai karier di posisi gelandang sayap mampu mencetak 118 gol dan 69 assist dari 292 penampilan. Kini sudah bertransformasi menjadi penyerang tengah, bisa dipastikan produktivitasnya bakal jauh lebih baik lagi.