Kandang PSMS Medan Diverifikasi, Layakkah Jadi Tuan Rumah Liga 2 2021?
Lebih lanjut, Adi menyebut, ada beberapa kriteria penilaian untuk jadi tuan rumah, utamanya perihal pencahayaan dari lampu stadion.
"Ada tingkat nasional baik Liga 1 maupun Liga 2 semua pakai minimum report. Berdasarkan kebutuhan itu, kami mengacu kepada ke penerangan lampu. Untuk kompetisi liga membutuhkan cahaya lampu mulai dari 800-1200 lux," bebernya.
"Sayang, hari ini ada kendala teknis (lampu Stadion Teladan tidak menyala), sehingga mungkin kami akan berdiskusi lebih lanjut terkait hal ini," cetusnya.
Secara umum, lanjut Adi, pihaknya menilai Stadion Teladan kebanggaan PSMS Medan sudah memenuhi standar minimal, sehingga masih bisa dipakai untuk pertandingan Liga 2 2021.
"Tapi masih perlu pembenahan di beberapa titik, seperti pemerataan rumput dan pencahayaan bila pertandingan dilakukan malam hari. Kalau ruang ganti luasnya sudah cukup," pungkasnya.