Prediksi Pertandingan Liga Inggris Tottenham Hotspur vs Chelsea: Duel Dua Tim Beda Peruntungan
Prediksi susunan pemain:
Tottenham Hotspur (4-3-3): Lloris; Royal, Rodon, Romero, Reguilon; Hojbjerg, Skipp, Ndombele; Alli, Kane, Gil.
Chelsea (3-4-2-1): Mendy; Azpilicueta, Silva, Rudiger; James, Kovacic, Jorginho, Alonso; Mount, Ziyech; Lukaku.
Player to watch:
Harry Kane (Tottenham)
Sukses mencetak 23 gol dan 14 assist dari 35 pertandingan Liga Inggris musim lalu, Harry Kane masih puasa gol dari 3 laga yang sudah dijalaninya di kompetisi yang sama musim ini. Terbaru, ia juga gagal mencetak gol saat Tottenham menghadap Rennes di UEFA Conference League..
Namun, dengan ketajaman yang sudah ia tunjukkan selama beberapa musim terakhir, kapten timnas Inggris ini tak boleh disepelekan. Bukan tidak mungkin, menghadapi Chelsea yang merupakan salah satu tim dengan pertahanan terbaik, ia justru terpicu untuk menunjukkan membuktikan dirinya.
Romelu Lukaku (Chelsea)
Sejak kepulangannya ke Chelsea dari Inter Milan, Romelu Lukaku langsung nyetel dan tampil tajam. Dari 4 pertandingan di semua kompetisi yang sudah dijalani bersama The Blues musim ini, ia sukses mencetak 4 gol. Terbaru, ia mencetak gol tunggal kemenangan Chelsea atas Zenit di Liga Champions.
Berbekal performa apiknya, Romelu Lukaku diyakini bakal bisa menambah rekening golnya saat menghadapi lini belakang Tottenham yang tengah dilanda krisis pemain.
5 Laga Terakhir Tottenham Hotspur
16/09/21 Rennes 2-2 Tottenham
11/09/21 Crystal Palace 3-0 Tottenham
29/08/21 Tottenham 1-0 Watford
27/08/21 Tottenham 3-0 Pacos Ferreira
22/08/21 Wolves 0-1 Tottenham
5 Laga Terakhir Chelsea
15/09/21 Chelsea 1-0 Zenit
11/09/21 Chelsea 3-0 Aston Villa
28/08/21 Liverpool 1-1 Chelsea
22/08/21 Arsenal 0-2 Chelsea
14/08/21 Chelsea 3-0 Crystal Palace
5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim
04/02/21 Tottenham 0-1 Chelsea
29/11/20 Chelsea 0-0 Tottenham
29/02/20 Tottenham 1-1 (Pen 5-4) Chelsea
22/02/20 Chelsea 2-1 Tottenham
22/12/19 Tottenham 0-2 Chelsea
Prediksi Indosport:
Tottenham Hotspur (25%)
Imbang (25%)
Chelsea (50%)