INDOSPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio mengaku ingin mempertahankan Marc Klok sejak awal. Pasalnya, Persija butuh penyuplai bola dari lini tengah yang mumpuni.
Akan tetapi, Angelo tak bisa berbuat banyak ketika Klok memutuskan angkat kaki dari Persija. Pelatih asal Italia itu lantas fokus meningkatkan kualitas pemain yang ada saat ini.
"Klok dari awal memang saya mau pertahankan, tapi ada alasan lain sehingga dia pergi. Tapi saya tak mau bicarakan dia terus, saya mau fokus tim saat ini," kata Angelo.
Kepergian Klok ditambah Evan Dimas membuat lini tengah Persija jelas terlihat pincang. Dari dua laga awal Liga 1 2021 tidak ada pemain yang benar-benar bagus dalam menyuplai dan mengatur tempo permainan.