INDOSPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti melempar sindiran akan rencana FIFA yang mencanangkan agar Piala Dunia digelar dua tahun sekali.
FIFA selaku organisasi yang bertugas mengatur dunia sepak bola berusaha membuat reformasi tentang Piala Dunia. Organisasi tersebut berharap Piala Dunia bisa digelar dalam kurun waktu dua tahun sekali.
Menurut survei yang dilakukan oleh FIFA, sebanyak 55 persen penggemar setuju dengan rencana itu. Pertanyaan yang diajukan adalah: Jika Anda mempertimbangkan minat pribadi Anda untuk melihat Piala Dunia FIFA, tanpa memperhitungkan dampak lain dari penjadwalan ulang siklus saat ini, seberapa sering Anda ingin menonton Piala Dunia FIFA?
Jawabannya cukup beragam. Sebanyak 11 persen penggemar menjawab setiap tahun. Kemudian sebanyak 30 Persen menjawab dua tahun, 14 persen menjawab tiga tahun, dan 45 persen menjawab empat tahun.
Dengan demikian, FIFA menyimpulkan bahwa sebanyak 55 persen penggemar ingin melihat Piala Dunia lebih sering. Sedangkan sisanya masih ingin mengikuti aturan lama yakni empat tahun sekali.
Carlo Ancelotti masuk dalam daftar orang yang kontra dengan rencana FIFA. Menanggapi hal itu, Ancelotti justru melontarkan pernyataan sinis.
"Main Piala Dunia dua tahun sekali? Nah, mumpung kita ada, kita main satu tahun saja," ucapnya dengan nada sinis dilansir dari Eurosport.