INDOSPORT.COM - Berikut prediksi pertandingan pekan keempat kompetisi BRI Liga 1 2021-2022 yang akan mempertemukan Persib Bandung dan Borneo FC di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Kamis (23/9/21).
Duel ini bakal berlangsung menarik karena Persib dan Borneo FC sama-sama sedang berusaha bangkit dan mengamankan poin penuh. Apalagi, di laga sebelumnya skuat Maung Bandung hanya mampu meraih satu poin usai ditahan imbang Bali United 2-2.
Begitu pula Borneo FC, di laga sebelumnya mereka ditahan imbang oleh Barito Putera 1-1. Sehingga, pada laga nanti tim berjuluk Pesut Etam dan Maung Bandung diprediksi akan berusaha bangkit dan menargetkan kemenangan.
Meski begitu, melihat head to head, dari lima pertandingan terakhir skuat Maung Bandung mampu meraih tiga kemenangan, sekali imbang, dan satu kekalahan dari Borneo FC.
Selain itu, jika melihat penampilan kedua tim pada tiga pertandingan BRI Liga 1 2021-2022, Persib Bandung memiliki modal yang lebih bagus. Lantaran dari tiga laga, mereka mampu meraih dua kemenangan dan satu imbang.
Sedangkan Borneo FC, dari tiga pertandingan BRI Liga 1 2021-2022 baru meraih satu kemenangan, satu kekalahan, dan satu kali imbang.
Ditambah lagi, menjelang pekan ketiga Liga 1 2021-2022, Borneo FC baru saja kehilangan pelatih Mario Gomez, pelatih kiper Jorge Rodrigues, dan pelatih fisik Marcos Gonzales yang mundur pada Kamis (16/9/21). Ahmad Amiruddin untuk sementara bertugas sebagai caretaker.
Pada pertandingan pekan keempat Liga 1 2021-2022, Persib kemungkinan bakal menurunkan kembali skuat terbaiknya. Pasalnya, lima pemain yang terpanggil mengikuti pemusatan latihan bersama timnas Indonesia bisa bergabung dulu dengan tim.
Sama halnya dengan Persib, Borneo FC juga bisa menurunkan Muhammad Rifad Marasabessy dan Hendro Siswanto pada pertandingan nanti, hanya saja tim pelatih belum bisa memastikan keduanya diturunkan pada laga nanti.
Prakiraan Pemain:
Persib Bandung (4-3-3): M. Natshir; Supardi Nasir, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Ardi Idrus; Marc Klok, Mohammed Rashid, Beckham Putra; Febri Hariyadi, Geoffrey Castillon, Wander Luiz
Borneo FC (4-3-3): Angga Saputro; Marckho Merauje, Javlon Guseynov, Diansyah, Leo Guntara; Jonathan Bustos, Nuriddin Davronov, Sultan Samma; Terens Puhiri, Boaz Solossa, Muhammad Sihran