In-depth

3 Rahasia Mengejutkan Laga Dramatis Inter Milan vs Atalanta di Liga Italia

Minggu, 26 September 2021 09:30 WIB
Editor: Juni Adi
© REUTERS
Tiga fakta rahasia ini akhirnya terbongkar dari pertandingan dramatis antara Inter Milan vs Atalatan di Liga Italia. Copyright: © REUTERS
Tiga fakta rahasia ini akhirnya terbongkar dari pertandingan dramatis antara Inter Milan vs Atalatan di Liga Italia.

INDOSPORT.COM - Tiga fakta rahasia ini akhirnya terbongkar dari pertandingan dramatis antara Inter Milan vs Atalatan di Liga Italia.

Duel seru tersaji di laga lanjutan Liga Italia pekan ke-6 antara Inter Milan vs Atalanta pada Sabtu (25/09/21) malam WIB di Stadion Giuseppe Meazza.

Dalam laga tersebut, terjadi sebuah drama dimana Inter Milan dan Atalanta saling berbalas gol hingga akhirnya pertandingan berkesudahan imbang 2-2.

Inter Milan unggul lebih dahulu melalui gol cepat Lautaro Martinez menit ke-5, setelah mampu memanfaatkan umpan Nicolo Barella. Skor berubah 1-0.

Keunggulan Nerazzurri bertahan cukup lama, karena Atalanta baru bisa menyamakan kedudukan setelah babak pertama memasuki waktu 30 menit.

Ruslan Malinovsky menaklukkan penjaga gawang Inter Samir Handanovic lewat tembakan keras dari luar kotak penalti. Berselang delapan menit kemudian, Atalanta mampu membalikkan keadaan. 

Mereka mencetak gol melalui Rafael Toloi dengan memanfaatkan bola rebound hasil sepakan Ruslan Malinovskyi. Skor 1-2 untuk keunggulan tim tamu bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, Atalanta bermain lebih agresif. Mereka mengancam lebih dahulu pada menit ke-48. Ruslan Malinovsky lagi-lagi menebar ancaman, tapi tembakannya masih tipis di gawang Handanovic.

Inter akhirnya bisa menyamakan kedudukan di menit ke-71. Edin Dzeko mencetak gol dengan memanfaatkan bola rebound hasil sepakan Federico Dimarco. Skor berubah jadi 2-2.

Tuan rumah sejatinya mempunyai kans untuk memenangkan pertandingan, karena di menit pengujung babak kedua mereka mendapat hadiah penalti tepatnya menit ke-86.

Tapi sayang peluang itu gagal dimanfaatkan karena Federico Dimarco yang menjadi algojo penalti gagal menunaikan tugasnya dengan baik. Dua menit berselang, giliran Atalanta yang harusnya bisa membawa pulang tiga poin.

Sebab, Roberto Piccoli sempat membobol gawang Inter pada menit ke-88. Namun, wasit tidak mengesahkan gol tersebut setelah berkonsultasi dengan VAR.

Skor 2-2 pun akhirnya bertahan hingga laga usai. Usai pertandingan Inter Milan vs Atalanta di Liga Italia, terdapat sejumlah fakta menarik yang dilansir dari Opta.