INDOSPORT.COM - CEO Borussia Dortmund Hans-Joachim Watzke melakukan sumpah serapah setelah Erling Haaland digosipkan hampir pasti akan hengkang dari Stadion Signal Iduna Park dalam edisi transfer tahun depan.
Gosip kepergian Erling Haaland memang sudah mencuat sejak saga transfer musim panas ini. Bomber berusia 21 tahun itu bahkan nyaris diboyong Chelsea setelah Tim Biru London menyiapkan mahar fantastis.
Akan tetapi transfer Haaland urung terlaksana setelah The Blues dapat penolakan dari Die Borussian. Bukannya semakin surut, gosip kepergian Haaland kembali panas meski saga transfer tahun depan masih berlangsung beberapa bulan lagi.
Penyebabnya yakni klausul pelepasannya sebesar 75 juta pound sterling (setara Rp1,4 Triliun) akan mulai aktif. Artinya Die Borussian sudah tidak lagi punya alasan lagi untuk menghambat kepergian Halaand.
Sejumlah klub top eropa pun tengah ancang-ancang untuk memboyongnya. Diantaranya Real Madrid yang sudah ancang-ancang untuk menebus klausul pelepasan Haaland.
Kabar miring kepergian Haaland rupanya membuat CEO Borussia Dortmund Hans-Joachim Watzke kebakaran jenggot. Ia pun mengeluarkan sumpah serapah terkait gosip kepergian bintangnya.