5.5K
Liga Indonesia
Cari Pengganti Joko Susilo, Persik Pulangkan Pelatih Legendarisnya?
© Aldi Aulia Anwar/INDOSPORT
Pelatih Legendaris
Jaya Hartono sendiri bukan nama yang asing bagi publik sepak bola Kota Tahu. Dialah yang turut membawa Tim Macan Putih eksis puluhan tahun di kompetisi kasta tertinggi.
Dia berjasa mengangkat Persik saat promosi dari Divisi Satu ke Divisi Utama 2002 silam. Bahkan, debut Persik di Liga Indonesia Divisi Utama waktu itu berujung prestasi besar dengan trofi juara.
Selepas dari Persik, Jaya Hartono masih eksis membesut klub-klub tanah air. Di antaranya Persiba Balikpapan (2005), Deltras Sidoarjo (2007-2008), Persib Bandung (2009-2010), Persik Kediri lagi (2010-2011), Persepam Pamekasan (2015), PSCS Cilacap (2016) hingga Persija Jepara musim ini.