INDOSPORT.COM - Pertandingan timnas Indonesia U-23 vs Australia di leg pertama Grup G Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 menjadi laga nostalgia bagi Bagus Kahfi.
Hal itu lantaran Australia siap memainkan lima pemain yang pernah mengubur mimpi Bagus Kahfi lolos ke Piala Dunia U-17 2019 lalu.
Saat itu, timnas Indonesia sempat bersua Australia di penyisihan Grup D Piala Asia U-16 2018. Skuat Garuda muda yang dibesut oleh Fakhri Husaini harus menelan pil pahit karena kalah dengan skor 2-3 dan gagal lolos ke perempat final.
Padahal, bila Bagus Kahfi dkk menang maka mereka bisa mendapat tiket ke perempat final dan otomatis melaju ke Piala Dunia bila mampu sampai ke semifinal.
Kini di ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2022, ada lima pemain Australia yang sempat jadi mimpi buruk timnas Indonesia di Piala Asia U-16 2018. Mereka yaitu Noah Botic, Adam Pavlesic, Jordan Bos, Jordan Courtney-Perkins, dan Luke Duzel.
Khusus untuk Noah Botic, pemain ini harus diwaspadai oleh pasukan Shin Tae-yong. Ia merupakan pemain berbahaya yang beberapa kali menjebol gawang timnas Indonesia saat masih berseragam Australia U-15 dan U-16.