2.4K
Liga Indonesia
Lawan Persipura, Robert Alberts Sebut Hanya 21 Pemain Persib Bandung yang Siap Tampil
© Bali United
Marc Klok Terkena Akumulasi Kartu kuning
Mantan pelatih PSM Makassar ini menuturkan, sebenarnya ada 22 pemain yang siap untuk tampil mengahadapi Persipura, hanya saja Marc Klok mendapat akumulasi kartu kuning. Sehingga, hanya 21 pemain yang bisa diturunkan pada pertandingan pekan ke-10 kompetisi Liga 1 2021-2022.
"Selain itu Made juga masih dalam proses pemulihan seusai menjalani operasi lutut. Pemain yang ada di sini tinggal 22 pemain dan ditambah harus absennya Marc, jadi tersisa 21 pemain saja yang tersedia untuk laga ini," pungkasnya.
Meski tanpa Marc Klok, Robert Alberts tidak merasa khawatir, pasalnya masih ada Dedi Kusnandar yang bisa menggantikan peran pemain bernomor punggung 23 tersebut di lini tengah skuat Maung Bandung.